« »
« »
« »
Get this widget

Jumat, 19 Februari 2010

Khasiat Krim Daging Kelapa Kitri

Rambut adalah mahkota. Ungkapan ini kiranya tidak terlalu berlebihan, jika jaman tempo dulu kita sering mendengarnya. Meskipun jaman sekarang kiranya istilah ini jarang terdengar, soalnya kita sering menyaksikan beberapa selebrities jusatru banyak yang tampil dengan rambut cepak, botak dan plontos. Lain halnya dengan mode-mode rambut bintang film di tahun 70-an. Mereka berpenampilan rambut sebahu, baju kemeja ketat, celana panjang kedodoran dengan model "cut-bray".

Meskipun ada perbedaan paradigma tentang rambut di jaman sekarang. Akan tetapi tidak ada salahnya, jika kita tetap memelihara dan merawat rambut kita dengan sebaik-baiknya. Adapun tips sederhana yang bisa kita lakukan adalah :

1. Ambil sebuah kitri/tunas kelapa untuk dikupas dan diambil dalamnya
2. Pecahkan batoknya, buang busa dalamnya (sunda : butuh)
3. Di bawah butuh itu ada semacam krim daging kelapa, lalu kerok pakai sendok makan
4. Kumpulkan lalu panggang di atas api hingga mendidih
5. Dinginkan, langsung bisa dioleskan ke rambut. Sebaik dilakukan sebelum tidur
6. Lakukan selama seminggu, Insya Allah rambut kita akan tampil hitam mengkilau alami